Calendar

Sabtu, 04 Juni 2011

Mengenal teh

Sejak pertama kali di temukan teh langsung menjadi primadona di seluruh daratan cina sekitar 3000 tahun yang lalu. Tanaman teh tumbuh subur pada daerah tropis dengan ketinggian rata - rata 1500 - 2000 di atas permukaan laut. Tanaman teh (camellia sintensis) merupakan jenis perdu berakar serabut kira - kira berukuran tinggi setinggi dada orang dewasa. Teh mengandung senyawa polifenol yang berfungsi sebagai antioksidan yang baik bagi tubuh dan Vitamin E untuk menjaga kelembapan kulit. Ada beberapa produk hasil olahan daun teh:

1. Teh Putih
Berasal dari pucuk daun teh yang tidak mengalami oksidasi dan dari putik muda yang belum mempunyai zat klorofil sehingga menjadi berwarna putih. Diproduksi dalam jumlah terbatas menjadikannya mahal.

2. Teh Hijau
Berasal dari pucuk daun teh yang sudah mempunyai zat klorofil dan tingkat proses oksidasi yang minim serta dinyatakan berguna untuk kesehatan.

3. Teh Hitam (teh merah)
Merupakan jenis yang populer untuk dikonsumsi masyarakat kawasan asia. Berasal dari pucuk daun teh yang mengalami proses oksidasi dalam waktu yang lama. Dapat bertahan cukup lama jika disimpan dengan baik.

Sumber: artikel kesehatan

Translate

EnglishFrenchGermanSpainItalianDutch RussianPortugueseJapaneseKoreanArabicChinese Simplified

Cari Blog Ini

Pengikut